Labels

alam (8) amal (101) anak (294) anak yatim (118) bilingual (22) bisnis dan pelayanan (6) budaya (7) dakwah (84) dhuafa (20) for fun (12) Gene (218) guru (57) hadiths (10) halal-haram (24) Hoax dan Rekayasa (34) hukum (68) hukum islam (53) indonesia (562) islam (543) jakarta (34) kekerasan terhadap anak (351) kesehatan (98) Kisah Dakwah (10) Kisah Sedekah (11) konsultasi (10) kontroversi (5) korupsi (27) KPK (16) Kristen (14) lingkungan (19) mohon bantuan (41) muallaf (48) my books (2) orang tua (6) palestina (34) pemerintah (136) Pemilu 2009 (63) pendidikan (497) pengumuman (27) perang (10) perbandingan agama (11) pernikahan (10) pesantren (32) politik (127) Politik Indonesia (53) Progam Sosial (61) puasa (37) renungan (169) Sejarah (5) sekolah (74) shalat (6) sosial (323) tanya-jawab (14) taubat (6) umum (13) Virus Corona (24)
Showing posts with label indonesia. Show all posts
Showing posts with label indonesia. Show all posts

04 March, 2024

Banyak Orang Keracunan Makanan, Apa Program Makan Siang Nasional Bijaksana?

Ada berita tentang rencana program makan siang gratis bagi anak di seluruh negara. Pertanyaan saya, apakah itu bijaksana ketika hampir setiap hari ada berita tentang puluhan orang yang keracunan makanan, dan sering terjadi di sekolah dan pesantren? Dan ini hanya kasus-kasus yang ketahuan karena masuk berita. Yang tidak masuk berita berapa banyak lagi? Siapa yang mau bertanggung jawab terhadap puluhan ribu anak yang keracunan makanan setiap bulan nanti? Sekarang saja, ketika dibayar oleh konsumen (swasta), ada banyak penjual yang tidak mau jaga kebersihan. Yang penting asal jual saja. Bagaimana kalau sudah ada program nasional?
Ini beberapa contoh judul berita tentang keracunan makanan yang berhasil ditemukan dari beberapa minggu terakhir.
-Gene Netto


1 Maret, Banjar - 51 Siswa di 6 SD Kota Banjar Keracunan Jajanan Sekolah Keliling

1 Maret, Bogor - Siswa SD di Cileungsi Bogor Diduga Keracunan Jajanan

1 Maret, Magetan - 20 Warga di Magetan Keracunan Makanan Usai Hadiri Hajatan Selamatan Bayi

27 Feb, Bandung Barat - Keracunan Massal Murid SD di Bandung Barat

26 Feb, Sukabumi - Puluhan Pelajar di 2 Sekolah Sukabumi Diduga Keracunan Jajanan

23 Feb, Sukoharjo - 28 Warga Sukoharjo Mual-Diare Usai Hadiri Acara Ruwahan

23 Feb, Purwakarta - 5 Pelajar SD di Purwakarta Mual dan Diare, Diduga Keracunan Makanan Jajanan

22 Feb, Pagar Alam, Sumatera Selatan - Belasan Warga di Pagar Alam Keracunan, Diduga Usai Makan Ikan Tongkol

22 Feb, Samarinda - Diduga Keracunan Makanan, 23 Anak Panti Sosial di Samarinda Dilarikan ke Rumah Sakit

21 Feb, Klaten - Korban Keracunan Pecel di Klaten Bertambah, Jadi 30 Orang dari 3 Kecamatan

20 Feb, Labuhanbatu, Sumatra Utara - Puluhan Warga di Labuhanbatu Diduga Keracunan usai Santap Nasi Bungkus

13 Feb, Grobogan - 56 Pengawas TPS di Grobogan Keracunan Usai Santap Nasi Kotak Bimtek

12 Feb, Sragen - 59 Siswa SMK Muhammadiyah di Sragen Keracunan Makanan, Diduga Akibat Snack

12 Feb, Garut - Santap Masakan Catering, Puluhan Siswa SDIT di Garut Keracunan

08 Feb, Gayo Lues, Aceh - 25 Anak di Gayo Lues Diduga Keracunan Usai Makan Bakso

04 Feb, Jambi - Puluhan Warga Merangin Diduga Keracunan Usai Konsumsi Ikan Tongkol

31 Jan, Cilacap - Polisi Dalami Penyebab Puluhan Anggota KPPS Cilacap yang Keracunan Makanan

31 Jan, Purbalingga - Puluhan Siswa SD di Purbalingga Keracunan Usai Jajan Bola Susu di Kantin Sekolah

25 Jan, Samarinda - Jumlah Petugas KPPS Samarinda Keracunan Nasi Kotak Capai 70 Orang

12 Jan, Bogor - 20 Warga Ciomas Bogor Keracunan Ikan Tongkol

20 Des, Bogor -121 Warga Bogor Alami Keracunan Massal Setelah Santap Makanan Tahlilan

18 Nov, Purwakarta - Ratusan Warga Purwakarta Keracunan Usai Makan Nasi Kotak

[AKHIR]

24 January, 2024

Pilihan Yang Tidak Tersedia

Kemarin saya bahas kopi instan (tanpa ampas, seperti Nescafe) dan coklat, yang tidak ada banyak pilihan lokalnya. Beberapa orang bilang, "sesuai pasar". Katanya, "orang Indonesia", yaitu 200 juta manusia dewasa, hanya punya satu selera. Tetapi kalau tidak pernah dikasih banyak pilihan, bagaimana yang dipilih bisa dianggap kemauan mereka? Kalau hanya ditawarkan apel merah atau hijau (tanpa buah lain), lalu kebanyakan orang memilih apel merah, apa bisa dikatakan 200 juta orang tidak suka pisang atau mangga? Kalau kita mau bahas "pilihan rakyat", maka sebelumnya harus ada pilihan!

Dulu, sering dikatakan "rakyat mendukung Golkar" karena Golkar selalu menang. Umat Islam dukung PPP karena dipilih banyak Muslim. Setelah dikasih "banyak pilihan", ternyata rakyat inginkan yang lain. Begitu juga dengan kopi, coklat, dll. yang tidak tersedia di Indonesia, tetapi dikatakan, "rakyat tidak inginkan". Dulu, saya diberitahu, "Orang Indonesia tidak suka roti." Lalu Bread Talk buka, dan ada antrean ratusan orang. Waktu J-Co mau buka dikatakan, "Orang Indonesia tidak suka donut." Penuh juga. Starbucks mau buka? "Orang Indonesia tidak suka kopi dengan susu!" Tapi penuh.

Banyak orang Indonesia dibesarkan "tanpa pilihan", jadi bersikap, "Apa boleh buat?" Tidak ada pilihan, jadi dianggap tidak ada "hak" untuk dapat pilihan. Rambut anak laki-laki dipotong oleh gurunya? Apa boleh buat? Tidak boleh ada pilihan di sekolah. Terganggu oleh ganjil-genap di DKI? Apa boleh buat? Tidak boleh ada pilihan bagi warga kota. PNS dan guru tidak mau pakai seragam? Apa boleh buat? Tidak boleh ada pilihan bagi PNS.

Suatu pihak ambil keputusan, lalu keputusan itu dipaksakan terhadap kelompok besar, tapi kelompok itu merasa "tidak berdaya". Yang berkuasa bisa berbuat semaunya mereka, walaupun berpengaruh terhadap jutaan orang, tetapi jutaan orang itu tidak berani berbeda pendapat. Hasilnya adalah rakyat yang diam dan taat daripada berpikir sendiri dan menuntut hak memilih!

Pengusaha juga tidak perlu repot menyediakan pilihan. Ingat Silver Queen zaman dulu? Selama puluhan tahun dijual dengan satu ukuran dan satu rasa. Ingat SPBU milik Pertamina? Rusak, kotor, WC jelek, dsb. Ketika dapat saingan yang berikan pilihan, baru beberapa PT lokal mulai berubah.

Jadi ini masalah yang cukup luas. Dimulai dari sistem pendidikan, lalu masuk bisnis, budaya, agama, dan kepengurusan organisasi, wilayah, dan pemerintah. Rakyat terbiasa hidup tanpa pilihan, jadi tidak berpikir untuk dapat "yang berbeda". Banyak orang diam dan taat saja, lalu menunggu "orang lain" melakukan perubahan. Kalau untuk dapat banyak jenis kopi saja rakyat tidak berani berharap dapat yang berbeda, bagaimana mau dapat banyak pilihan di ranah yang lain?

Kondisi ini hanya bisa mulai berubah apabila rakyat bersatu untuk jelaskan kemauannya secara terbuka, dan tidak mau dikalahkan oleh pihak lain yang ingin memaksakan kehendaknya. Kalau 200 juta orang dewasa tidak setuju pada sesuatu, akan lebih baik kalau mereka bersatu dan menuntut hak memilih sendiri. Harus ada persatuan dulu, dan rakyat harus berani menyatakan, "Kami inginkan yang ini, dan bukan yang itu!" Semoga bermanfaat sebagai renungan.
-Gene Netto


09 January, 2024

Saran Untuk Mengatasi Masalah Pencabulan Terhadap Anak

Assalamu’alaikum wr.wb. Walaupun para orang tua dikasih tahu berkali-kali, hasilnya percuma. Info dari saya, dan sewaktu-waktu lihat berita, tidak membuat kebanyakan orang tua takut atau waspada. Selalu berprasangka baik, dan yakin anak mereka tidak mungkin menjadi korban. Tidak mungkin suami mereka, ipar mereka, bapak mereka, tetangga mereka, guru sekolah anak, guru ngaji anak, dll. akan melakukan kejahatan terhadap anak. Lalu ketika terjadi, semua orang tua mengatakan, "Kami tidak menyangka!"

Perlu dipahami juga, dari pengamatan saya terhadap puluhan ribu kasus pencabulan terhadap anak (saya ada link ke semua artikel beritanya), ketika seorang remaja atau pemuda laki-laki diajak ikut melakukan pemerkosaan bergilir terhadap seorang anak SMP atau SMA, jawaban mereka selalu IYA. Nol persen dari pelaku menolak dan berusaha selamatkan korban atau telfon polisi. Pelaku yang berusia 12-25 tahun menjadi mayoritas. Selalu setuju, dan menunggu kesempatan perkosa anak itu, setelah 5-8 teman mereka sudah selesai.

Jadi ini jelas sebuah masalah pendidikan dan budaya. Tetapi ketika saya berusaha bahas topik ini dalam sebuah grup guru online dengan 150 ribu anggota, saya dimarahi dan disuruh diam. Mereka tidak mau tahu, dan tidak mau cari korban di kelas masing-masing. Ketika saya bertemu Ketua KPAI untuk diskusi, dia mengaku kaget karena data saya (yang dikumpulkan dari berita saja) lebih lengkap dari berita mereka. Lalu dia jelaskan, semua polsek di seluruh Indonesia tidak wajib laporkan data kasus pencabulan ke pusat atau ke KPAI atau ke tempat lain. Jadi tidak ada yang punya data akurat dari seluruh negara, karena tidak ada UU yang wajibkan. Data saya pernah dipakai oleh Mendikbud dalam sebuah presentasi kepada kepala dinas pendidikan se-Indonesia. Hasilnya juga nol. Hanya diberitahu ada masalah. Tanpa ada tindakan nyata yang bisa menjadi solusi.

Menurut pendapat saya, perkara ini bisa mulai diatasi dari 4 tindakan saja.

1)    Pelatihan dan pendidikan anti-pencabulan di sekolah sejak SD. Wajib. Anak diberi tahu bahwa orang lain dilarang menyentuh kemaluan mereka, dan siapapun yang memaksa dan menakuti mereka, wajib langsung dilaporkan ke orang tua atau guru. Belum pernah ada pelatihan nasional seperti ini.
Anak perempuan harus diajarkan untuk tidak percaya pada "kenalan baru" dari Facebook atau TikTok yang ajak mereka jalan-jalan.
Anak laki-laki harus diajarkan bahwa perempuan adalah manusia yang wajib disayangi dan dilindungi, dan bukan alat untuk "dipakai" oleh mereka.

2)    Wajib dipasang poster di semua sekolah dan pesantren yang ingatkan anak tentang bahaya pencabulan, dan berikan nama orang dan nomor telfon yang bisa dihubungi untuk laporkan perkara. Dengan teks yang jelaskan mereka akan dilindungi dan dibantu.

3)    Iklan TV yang ditayangkan secara rutin untuk ingatkan orang tua dan anak agar waspada dan tidak mudah percaya pada orang yang lain.

4)    Latihan bela diri anti-pencabulan di sekolah, sejak SD kelas 5-6 sampai SMA, khusus untuk perempuan, dan laki-laki juga boleh ikut. Diajarkan pukul dan tendang saja (ilmu bela diri standar), dan khusus bagi perempuan, diajarkan untuk selalu tendang pria di kemaluan, mata, dsb. lalu melarikan diri apabila diserang. Banyak perempuan diam saja ketika mau diperkosa, karena tidak pernah diajarkan untuk bela diri.

Dan jangan bertanya kepada saya kenapa hal-hal seperti ini tidak disampaikan kepada pihak yang punya wewenang untuk bertindak. Saya sudah berusaha berkali-kali. Hasilnya selalu nol. Kebanyakan orang yang punya kemampuan bertindak sibuk dengan banyak urusan lain, dan keselamatan bagi 80 juta anak Indonesia tidak dianggap sebagai prioritas. Sekian dulu. Semoga bermanfaat.
Wassalamu’alaikum wr.wb.
-Gene Netto

28 October, 2023

Berprestasi? Indonesia Naik ke Peringkat 145 di Ranking FIFA

Indonesia sudah membanggakan kita di dunia bola. Sesudah 78 tahun merdeka, akhirnya bisa ditemukan 11 orang yang sanggup main bola secara baik dan Indonesia sudah naik peringkatnya. Bukan ke posisi di atas, tapi naik dua tingkat saja ke nomor 145 di Ranking FIFA. Luar biasa. Hanya butuh 78 tahun kemerdekaan dan jumlah penduduk 278 juta orang untuk berhasil dapat 11 orang yang sanggup main bola. Mungkin kalau kita menunggu 500 tahun lagi, Indonesia akan sanggup mengalahkan Turkmenistan (141) yang punya jumlah penduduk 6 juta orang, Burundi (142) dengan jumlah penduduk 12 juta orang, atau Suriname (144) yang punya jumlah penduduk 600 ribu orang saja.

Suriname! Dengan stok terbatas hanya 600 ribu orang, bisa ketemu 11 yang sanggup main bola. Indonesia 278 juta, tapi kalah sama Suriname. Dan ternyata, negara-negara yang bisa dikalahkan oleh Indonesia hanya negara seperti Afghanistan (154) yang seluruh negaranya hancur setelah alami perang selama 20 tahun, dan  Yaman (156) yang juga hancur setelah alami perang selama 9 tahun. Apa 500 tahun cukup lama agar Indonesia bisa dapat 11 orang? Mungkin 1.000 tahun lebih cocok. Daripada pusing dan mahal cari prestasi dari pembangunan kereta cepat, bagaimana kalau cari prestasi dari kemampuan ketemu 11 orang dari 278 juta orang yang bisa main bola?
-Gene Netto

Turkmenistan  (141, jumlah penduduk 6 juta orang)
Burundi (142, jumlah penduduk 12 juta orang)
Suriname (144, jumlah penduduk 600 ribu orang)
Indonesia (145, jumlah penduduk 278 juta orang)
Republik Dominika (149, jumlah penduduk 11 juta orang)
Afghanistan (154, jumlah penduduk 42 juta orang yang alami perang selama 20 tahun)
Yaman (156, jumlah penduduk 33 juta orang yang alami perang selama 9 tahun))
Maladewa (161, jumlah penduduk 500 ribu orang)

Men's Ranking (fifa.com)
https://www.fifa.com

Indonesia Naik Dua Peringkat di Ranking FIFA, Lanjutkan Tren Positif di Bawah STY
https://bola.kompas.com


15 September, 2023

Pengalaman Tiba Di Sukarno Hatta dan Mencari Kereta Bandara

Saya kembali ke Indonesia pada malam hari. Pesawat mendarat jam 21.30 di Terminal 2. Sekarang harus scan QR code untuk laporan Bea Cukai. (Bagaimana kalau tidak punya HP, atau baterai habis?) Baterai HP saya tinggal 10%. Minggu kemarin, teman saya suruh coba Skytrain ke Terminal 1 lalu kereta bandara "Railink" ke Manggarai. Kereta berangkat jam 22:15. Setelah lewat Imigrasi dan Bea Cukai, masih ada 20 menit. Saya tanya petugas pertama, Skytrain di mana? Naik 1 lantai. Di atas, pintu ke Skytrain tertutup. Saya tanya petugas kedua, ke Railink bagaimana? Dia tanya, Railink itu apa? Saya tanya, kereta api ke Manggarai? Ke Terminal 1.

Bagaimana caranya ke Terminal 1, kalau Skytrain tutup? Dia tidak tahu, dan tanya ke petugas ketiga. Naik shuttle bus. Naik 1 lantai lagi. Saya naik, tidak kelihatan shuttle bus. Saya tanya petugas keempat dan dia tunjuk ke kiri. Dari jauh, kelihatan bis kecil yang tiba-tiba berangkat. Tidak ada jadwal. Saya tanya petugas kelima yang jelaskan nanti datang lagi. Setelah 5 menit, bis kecil datang.

Ada orang yang scan QR code di pintu. Saya tanya ke sopir, apa itu bis ke terminal 1 dan stasiun kereta? Ya, bayar lima ribu. HP saya tinggal 5%. Bisa cash? Tidak bisa. Saya coba GoPay, berhasil. Akhirnya berhenti di terminal 1. Saya tanya, kereta api di mana? Sopir jawab, "Jauh ke sana pak." Apa bis ke sana sekarang? Tidak, keliling ke terminal lain. Dia suruh saya jalan kaki dan tunjuk lurus ke depan. Saya mulai jalan. Makin jauh makin sepi. Saya lihat petugas keenam jadi bertanya. Katanya, salah arah, dan tunjuk ke arah parkiran. Jauh sekali katanya, naik taksi saja. Saya kembali ke arah pintu terminal dan taksi.

Ada petugas ketujuh. Saya tanya, bisa naik taksi ke stasiun? Dia bingung. Stasiunnya di mana? Dia tanya ke petugas kedelapan. Orang itu suruh saya jalan kaki saja, dekat. Saya jelaskan, orang lain suruh naik taksi. Bisa atau tidak? Dengan sikap keberatan, dia suruh saya naik. Saya kasih tahu sopir taksi mau ke stasiun kereta api bandara. Dia tanya, di mana itu? Kami saling buka Google Maps. Railink tidak muncul. Sopir dapat lokasi, di tengah parkiran. Sepertinya benar. Dia buka jendela dan mulai diskusi dengan orang yang atur taksi. Kalau antar saya, boleh kembali ke bandara? Mereka diskusi dulu lima menit.

Akhirnya kami berangkat, ikuti Google Maps. Saya tanya, apa yang dibahas tadi? Katanya, kalau keluar bandara dilarang kembali cepat. Tapi dia sudah menunggu 2 jam, dan hanya antar saya 1 km saja. Rugi sekali. Kami ikuti Google Maps karena tidak ada rambu jalan. Keluar, putar balik, kembali ke arah parkiran, tiba-tiba jalan tertutup tapi Google suruh lurus. Sopir mundur ke gedung terakhir, ada orang. Sopir tanya ke petugas kesembilan, masuk stasiun di mana? Dia tidak tahu, dan suruh kami ke kiri, lalu tanya ke orang di parkiran. Kereta terakhir jam 22.45 dan sudah jam 22.38. Di tempat parkir, ada petugas kesepuluh. Dia suruh kami carikan jalan dekat pagar belakang. Kami ke pagar belakang, dan ada tempat untuk jalan kaki.

Saya turun dan lari cepat ke stasiun. Sudah jam 22.42. Ada petugas kesebelas yang suruh saya masuk dan beli tiket di mesin. Saya lari ke sana. Mesinnya begitu rumit, tidak bisa dipakai sendiri. Harus dibantu petugas kedua belas. Dia pencet 00000000001 untuk dapat tiket. Saya kasih kartu ATM BCA. Mesinnya error. Dicoba lagi. Error. Sudah jam 22.44. Coba GoPay, error. Kartu Mandiri, berhasil, tiket keluar. Saya lari ke kereta, masuk, dan 5 detik kemudian, pintu ditutup. Baterai HP saya tinggal 3%.

Sebelumnya, di Terminal 2, ada beberapa orang bule yang terlihat bingung. Mungkin cari Skytrain, shuttle bus, bis Damri, atau stasiun kereta api? Saya sudah tinggal bertahun-tahun di Jakarta, dan harus bicara dengan 12 petugas dalam bahasa Indonesia untuk cari kereta api ke kota. Saya harus negosiasi dengan sopir taksi dan 2 petugas yang tidak mau saya naik taksi ke stasiun, dan hampir semua orang yang ditanya tidak tahu stasiun di mana.

Kalau masih ada kereta pada jam 22:45, kenapa Skytrain berhenti pada jam 21:00? Kenapa petugas bandara tidak tahu Railink di mana, atau caranya sampai sana? Berapa persen dari petugas bandara tidak bisa berbahasa Inggris? Kenapa mesin tiket kereta begitu rumit sampai penumpang tidak bisa pakai sendiri, dan kenapa sistem pembayaran bisa error terus?

Kasihan sekali para turis dan pengusaha yang tiba di Jakarta pada malam hari. Apa mereka hanya diizinkan naik taksi dan semua mode transportasi lain dilarang? Singapura punya 5 juta penduduk, negara kecil, tapi dapat 19 juta turis per tahun. Indonesia punya 280 juta penduduk, ribuan pulau, ratusan bahasa dan budaya, ribuan destinasi wisata, tapi hanya dapat 16 juta turis per tahun. Jangan heran. Cari stasiun kereta api di bandara sudah sulit, apalagi yang lain!
-Gene Netto  

17 November, 2022

Studi: Anak yang Berteman dengan Orang Kaya Berpeluang Keluar dari Kemiskinan

Novia Aisyah – detikEdu, Sabtu, 05 Nov 2022 Jakarta - Hubungan dengan orang lain bisa berpengaruh secara signifikan, tetapi memperkirakan bagaimana relasi tersebut mempengaruhi status ekonomi seseorang tentunya adalah urusan yang cukup rumit. Namun, sebuah studi yang dipublikasikan melalui jurnal Nature pada 1 Agustus 2022 lalu menjelaskan, persahabatan antara individu yang lebih kaya dan lebih miskin pada masa kanak-kanak berkaitan dengan peningkatan pendapatan anak-anak miskin di masa depan.

Studi tersebut bertajuk Social Capital I: Measurement And Associations With Economic Mobility. Ekonom Raj Chetty dari Harvard University bersama timnya menggunakan sekitar 72 juta pengguna Facebook berusia 25-44 tahun di Amerika Serikat untuk penelitian ini. Tim peneliti menemukan, jika seorang anak yang cenderung miskin tinggal di area yang membuat mereka bisa berteman dengan anak kaya, maka anak miskin tersebut berpeluang memperoleh pendapatan 20 persen lebih tinggi dibandingkan rata-rata.
https://www.detik.com

14 November, 2022

Keluarga Miskin dan Rokok di Masa Pandemi

03 Jul 2021 – Pada 2018, prevalensi merokok mencapai 33,8 persen, di mana prevalensi merokok penduduk laki-laki mencapai 62,9 persen, dengan konsumsi rokok mencapai 12,8 batang per hari. Secara umum, prevalensi merokok terjadi lebih tinggi pada kelompok penduduk berpendidikan rendah, kelas pendapatan lemah dan tinggal di perdesaan. Survei kami menunjukkan bahwa perokok di keluarga miskin didominasi laki-laki dengan posisi di keluarga sebagai ayah (suami) dan anak laki-laki mencapai 89,4 persen responden perokok.

Bagi keluarga miskin perokok, rokok telah menjadi “kebutuhan dasar”, setara dengan kebutuhan pangan. Rokok adalah pengeluaran keluarga miskin yang prioritas dan signifikan, mencapai hingga Rp 400 ribu per bulan, dan tidak tergeser bahkan ketika pandemi menerpa. Di antara pengeluaran utama lainnya, pengeluaran rokok keluarga miskin lebih besar dari pengeluaran untuk pulsa/kuota internet, tagihan listrik dan biaya pendidikan anak. Pengeluaran rokok keluarga miskin setara dengan sepertiga pengeluaran untuk makan sehari-hari, dan 2,5 kali lebih besar dari tagihan listrik.

Proporsi pengeluaran rokok pada pengeluaran utama keluarga miskin tidak berubah di kisaran 15 persen, baik sebelum maupun saat pandemi. Krisis tidak membuat keluarga miskin mengurangi beban pengeluaran rokoknya. Dengan adanya pengeluaran rokok yang signifikan, pengeluaran keluarga miskin perokok lebih tinggi hingga 20 persen dari pengeluaran keluarga miskin non-perokok, baik sebelum maupun di saat pandemi.
https://www.republika.id

02 August, 2022

Apa Perannya Guru Indonesia Dalam Prestasi Siswa Di Lomba Internasional?

[Komentar]: Ada banyak catatan bahwa sebagian guru Indonesia bersikap buruk, dan itu sebabnya orang tua kaya kirim anaknya untuk mencari pendidikan di luar. Tapi nyatanya, guru kita mampu membuat banyak siswa Juara International!

[Jawaban]: Mohon maaf pak, tapi kalau kita jujur, peran gurunya sebanyak apa dalam prestasi dan pencapaian anak-anak itu? Saya sudah lama amati anak Indonesia yang menjadi juara di luar (selama 20 tahun, dari berita). Hampir semuanya dari keluarga kaya (bapak ibu punya profesi, jadi sangat pintar juga). Hampir semuanya suka belajar, dan punya fasilitas lengkap di rumah. Hampir semuanya masuk sekolah swasta, bukan negeri. Dan mohon maaf, tanpa niat rasis, hampir semuanya juga keturunan Cina, dan hampir semuanya beragama Kristen! (Maaf, ini hanya fakta saja, bukan komentar negatif! Ketahuan dari nama anak, nama sekolah, dan pemakaian kalung salib.)

Jadi kalau mau cari berapa persen dari anak Indonesia yang miskin, dari kampung, masuk sekolah negeri, fasilitas rumahnya serba kurang, dan Muslim, yang menang medali emas dalam lomba di luar, maka nyaris tidak ada. Padahal MAYORITAS dari siswa di Indonesia punya identitas seperti itu. Dan berita membuktikan, bukan mereka yang menjadi juara di luar negeri dalam lomba-lomba. Hampir semua anak yang "meraih prestasi" bagi Indonesia di luar adalah anak dari kalangan minoritas, seperti yang saya gambarkan di atas.

Tidak berarti "ada yang salah". Tapi sebatas menyatakan, kalau seorang sopir mengaku bisa ngebut di jalan tol ketika memakai BMW, maka kita tidak perlu heran. Malah normal dan wajar. Yang perlu kita bahas adalah bagaimana seorang sopir bisa bawa Bajaj di jalan tol, dan lewati semua BMW asing, disebabkan peran MONTIR (guru Indonesia)! Itu baru menjadi suatu prestasi yang patut kita hargai dan ulangi di semua kampung dan kota, betul?
-Gene Netto


Dalam Sebulan, Ada 40 Anjing Yang Dibunuh oleh Jagal Surabaya

Setiap hari, ada anak yang menyerang dan berusaha membunuh anak lain karena sekolahnya beda (disebut tawuran). Setiap hari, ada anak yang diperkosa, disodomi atau dicabuli oleh bapak tiri, bapak kandung, guru ngaji, guru sekolah, tetangga atau saudara. Setiap hari ada anak yang diperkosa bergilir oleh 3-12 remaja (tanpa pernah ada kasus seorang laki menolak dan selamatkan korban). Dan setiap hari juga ada binatang yang disiksa karena mereka hanya binatang, bukan manusia, seakan-anak manusia dipedulikan.

Pertanyaan saya: Kenapa begitu banyak orang Indonesia terlihat tidak punya rasa "empati"? Terhadap binatang saja tidak ada, apalagi manusia. Apa ini hasil kemerdekaan yang diharapkan? Penjajah jahat diusir agar orang Indonesialah yang dapat kesempatan berbuat jahat terhadap tetangga sebangsa dan setanah air? Apa sistem pendidikan kita begitu lemah sampai tidak bisa mendidik manusia untuk merasakan belas kasihan terhadap makhluk lain dan juga manusia? Bagaimana kita bisa mendidik generasi depan agar kondisi hidup mereka lebih baik?
-Gene Netto

Dalam Sebulan, Ada 40 Anjing Yang Dibunuh oleh Jagal Surabaya
Surabaya Raya 1 Agustus 2022, JawaPos.com – Kristian Adi Wibowo melaporkan MR dan RS, pengelola tempat jagal anjing di Jalan Pesapen IV, ke Polrestabes Surabaya, Minggu (31/7). Mereka disebut bisa membantai 40 ekor anjing dalam sebulan.
"Rencananya, anjing-anjing ini akan dijadikan masakan. Cara (membunuhnya, Red) dengan dipukul sampai pingsan, lalu dibakar hidup-hidup,” kata Ketua Yayasan Sarana Metta Indonesia Christian Joshua Pale.
https://www.jawapos.com

18 July, 2022

Saya Mau Menyusahkan Masyarakat!

A: Saya ada ide! Saya mau menyusahkan masyarakat!!
B: Wah, bagaimana caranya Pak?

A: Anak SD harus pakai seragam. Biar pagi2, orang tua repot. Kalau pakai baju biasa, lebih mudah, lebih murah. Pakai seragam lebih repot.
B: Wah, bagus tuh pak. Segitu saja?

A: Tidak!! Jangan hanya satu seragam saja. Senin khusus putih, biar repot dibersihkan. Lalu seragam biasa. Ditambah seragam pramuka. Dan juga seragam batik. Dan seragam Muslim untuk hari Jumat. Dan seragam olahraga.
B: Wah, hebat Pak! Sangat menyusahkan masyarakat. Sudah cukup?

A: Belum!! Harus ditambahkan topi juga biar orang tua repot cari topi setiap hari.
B: Wah, sudah paling repot begitu! Sudah selesai?

A: Belum!! Wajib pakai sabuk hitam juga.
B: Bukannya lebih mudah celana pinggang karet saja untuk anak kecil?

A: Jangan!! Biar orang tua repot cari sabuk setiap pagi!!
B: Sudah maksimal ya Pak? Tidak mungkin ada lagi!!

A: ADA!! Tambahkan dasi juga!!
B: Untuk anak SD? Gila benar Pak! Orang kantoran saja malas pakai dasi. Selesai kerja, buru2 dilepaskan. Kok anak kecil diwajibkan pakai dasi!!???

A: Harap ingat! Tujuan saya adalah menyusahkan masyarakat. Dan kalau dari seragam itu ada yang terlupakan, anak itu akan dihukum! Biar pulangnya marah atau menangis! Jangan sampai masuk sekolah menjadi mudah. Jangan sampai anak bahagia. Saya mau menyusahkan masyarakat.
B: SUDAH PAK!! Tidak mungkin bisa lebih repot lagi!!

A: Kata siapa??!! Masih bisa!! Anak wajib masuk kelas jam jam 6:30 atau 7:00 pagi. Pulang jam 14:00, atau jam 16:30, lalu dikasih PR yang banyak untuk isi beberapa jam. Biar capek! Setiap pagi harus bangun, buru-buru cari barang, capek, ngantuk, rewel, menangis, tidak makan, dan tidak ada waktu untuk bersenang-senang dengan orang tuanya atau saudaranya! Yang penting buru-buru dan repot! Tapi jangan khawatir. Orang Indonesia tidak mungkin menolak. Kebijakan harus ditaati. “Diam dan taat” adalah hasil pendidikan paling utama di negara ini. Jangan sampai rakyat merasa tenang atau merasa pemerintah harus MELAYANI rakyat!!
B: Wah.... Anda sangat pantas menjadi seorang pemimpin di Indonesia!!!! Kalau bisa dipersulit, kenapa dipermudah!!??

A: Betul betul betul….! Merdeka!!!

[ Semoga bermanfaat sebagai renungan bagi para orang tua, yang taat terus, tanpa bertanya apa ini sistem terbaik untuk 60 juta anak Indonesia. -Gene Netto ]

13 June, 2022

Negara Berpenduduk Muslim Terbanyak Di Dunia

Assalamu’alaikum wr.wb. Kapan umat Islam di Indonesia akan bangkit, bersatu, dan menciptakan negara maju yang memimpin dunia ini? Allah SWT siap mendukung. Tetapi kita yang harus mulai. Jangan sampai masa depan anak-cucu kita sama saja dengan sekarang. Jepang, Amerika, Jerman, Inggris dll. bisa kalah dengan kemajuan teknologi dan ekonomi kita, KALAU kita bersatu dan saling mendukung satu sama lain.
Sudah siap bersatu dan berjuang di jalan Allah?
Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum, sampai… (Masih ingat ayatnya? Kalau lupa, cari sendiri, biar menjadi semangat belajar agama! hehe)
Wassalamu’alaikum wr.wb.
-Gene Netto

Negara Berpenduduk Muslim Terbanyak Di Dunia | comparation | animasi 3D
https://www.youtube.com/watch?v=A80bAajTdcM

17 April, 2022

Melihat Masa Depan Umat Islam, Kenapa Mau Putus Asa?

[Komentar]: Sejujurnya saya merasa hopeless [putus asa] terhadap masa depan umat Islam di Indonesia. Karena mereka berpikirnya cuma sejengkal ke depan.

[Gene]: Assalamu’alaikum wr.wb. Jangan begitu Pak! Insya Allah ada harapan. Allah Maha Besar, dan bisa mengubah kondisi apa saja menjadi lebih baik. Insya Allah ada banyak ulama yang saleh yang mohon kebaikan bagi umat Islam terus. Kita semua harus ikut berdoa, berjuang di jalan Allah, dan yakin Allah akan berikan pertolongan.

Rasulullah SAW bersabda, “Berdoalah kepada Allah dalam keadaan YAKIN DITERIMA dan ketahuilah bahwa Allah tidak mengabulkan doa dari hati yang lalai.” (HR. Tirmidzi)

Bapak cerdas dan sudah kuliah. Kalau bapak mengatakan "tidak ada harapan", bagaimana dengan orang lain? Kalau dalam perang, jenderal bilang, "Percuma menyerang, kita akan kalah!" bagaimana para prajurit akan semangat? Kalau Allah menghendaki, dalam 10 tahun Indonesia bisa menjadi pemimpin dunia! Kalau dianggap tidak mungkin, berarti bapak anggap Allah Maha Lemah. Kita harus yakin Allah akan berikan kemajuan pada waktu yang terbaik. Para sahabat ikut perang bersama Rasulullah SAW. Tapi tidak dikasih jaminan akan menang, apalagi "menang dengan cepat". Masa untuk menyelamatkan 200 juta Muslim kita gampang menyerah? Lemah sekali keimanan kita!

Bapak kecewa karena umat Islam baru paham tentang ibadah, dan belum mendalami banyak ilmu dunia? Kenapa heran? Lihat sejarah dari penjajahan Belanda sampai Orde Baru. Siapa yang berikan pendidikan berkualitas kepada rakyat? Negara barat sudah 100 tahun punya sistem pendidikan berkualitas yang gratis untuk UMUM. Indonesia baru berapa tahun? Jadi di zaman dahulu, ketika belum ada sistem pendidikan yang berkualitas untuk umum, ulama menjaga prioritas utama: Ibadah yang wajib! Taat pada perintah Allah, dan jauhi larangan-Nya!

Tidak ada hadits, "Di akhirat, manusia akan ditanyakan sudah menciptakan berapa banyak robot!" Yang ditanyakan adalah apakah kita taat kepada Allah atau tidak. Ulama sudah membentuk umat Islam yang beriman kepada Allah. Kalau bapak kecewa, karena orang Muslim belum bisa kirim robot ke planet Mars, dan belum ada banyak kemajuan duniawi, maka kita semua harus angkat cermin, dan bertanya, "Apa yang bisa saya lakukan untuk mencerdaskan umat Islam dan memajukan Indonesia?" Lalu kita bersatu dengan yang lain, dan berjuang di jalan Allah, sesuai kemampuan kita masing-masing.

Ulama sudah membentuk umat Islam yang beriman kepada Allah. Sekarang umat Islam hanya butuh satu hal yang lain: Pendidikan umum yang berkualitas! Kalau sudah ada, insya Allah segala sesuatu akan berubah! Semangat dan berjuang terus setiap hari ya Pak! Jangan pernah putus asa terhadap Rahmat Allah!
Semoga bermanfaat.
Wassalamu’alaikum wr.wb.,
-Gene Netto


22 November, 2021

Pemimpin Negara Punya Visi Kemajuan, Apa Pesantren Punya Visi Sebaliknya?

Pejabat: Santri diharapkan menjadi ahli dunia digital dan ciptakan aplikasi demi kemajuan Indonesia.

Pesantren: Kalau santri ketahuan bawa HP, akan dihancurkan di depan umum! Santri dilarang mendekati dunia digital, dan wajib putus hubungan dengan orang tua dan keluarga berbulan-bulan, demi kemajuan agama!

Para santri akan tunduk dan taat dengan visi siapa? Mau bantu kemajuan negara dan umat di dunia digital? Atau mau hindari HP, komputer, dan internet karena dilarang mendekatinya bertahun-tahun oleh ustadz yang mendidiknya? Keluar dari pesantren dalam kondisi tidak mengerti apa-apa tentang teknologi, manfaatnya apa? Indonesia sudah punya banyak "guru ngaji". Apa ahli agama tidak dibutuhkan di semua bidang yang lain juga? Ustadz yang ahli IT tidak penting? Ustadz yang ahli kimia tidak penting? Cukup jutaan santri lulus lalu duduk manis di masjid dan berharap dapat panggilan untuk ceramah atau menjadi guru ngaji? Berapa banyak lulusan pesantren hidup dalam kemiskinan dan kesulitan karena tidak mengerti apa-apa selain agama? Bagaimana mau berkontribusi dalam proses membangun negara kalau 97% dari isi dunia dianggap tidak penting dan dijauhkan dari mereka dalam masa pendidikannya?
-Gene Netto

Sandiaga Uno Dorong Santri Menjadi 'Digital Preneur'
https://www.republika.co.id

Viral Ratusan Santri Tonton Ponsel Mereka Dikepruk Pakai Palu, Warganet Debat Panas
https://hits.suara.com

03 September, 2021

Momen Rombongan Jokowi Bagi-bagi Sembako di Cirebon, Warga Berebut!

Video ini menyedihkan sekali. Di seluruh negara, anak yatim dan dhuafa lapar dan hidup dalam kesulitan. Janda, jompo dan orang disabilitas perlu bantuan. Tapi CARA pemimpin negara bagikan bantuan malah seperti ini: Pria dewasa yang sanggup dorong, dobrak, jatuhkan, dan injak saudaranya bisa dapat 1 karung beras yang kecil. Yang lemah hendaknya minggir. Bantuan presiden hanya tersedia bagi orang yang kuat dorong dan banting orang lemah.

Menyedihkan sekali bahwa seorang pemimpin Muslim bisa berikan contoh seperti ini. Di masa apa saja akan terlihat buruk, tapi lebih buruk lagi di tengah pandemi yang hancurkan ekonomi orang lemah. Semoga Indonesia bisa dapat pemimpin yang baik yang memperhatikan dan utamakan orang yang paling lemah duluan, dan tidak lagi ciptakan pertandingan gaya gladiator di pinggir jalan bagi warga yang butuh beras. Semoga besok presiden tidak nonton film Hunger Games! Takutnya bisa menjadi kenyataan.
-Gene Netto

Momen Rombongan Jokowi Bagi-bagi Sembako di Cirebon, Warga Berebut!
Warga Kota Cirebon, Jawa Barat, menyambut iring-iringan rombongan kendaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di sekitaran Bandara Cakrabhuwana. Seusai Jokowi melintas, warga langsung menyerbu mobil bantuan presiden (banpres) yang mengangkut sembako.
https://20.detik.com

06 August, 2021

Bersyukur Kalau Lahir Sebagai WNI

Seorang WNA dalam artikel di bawah menjelaskan bagaimana dia harus berusaha 5 kali utk dapat vaksin corona. Walaupun dijanjikan bantuan orang, dan didaftarkan sebelumnya, setiap kali ketika datang ke lapangan, selalu ditolak karena tidak ada NIK jadi tidak bisa masuk sistem. Hasilnya adalah buang2 waktu setengah hari, duduk di tengah banyak orang, lalu disuruh pulang begitu saja. Walaupun sudah daftar, punya Kitas, NPWP, semua dokumen lain, dan punya surat pengantar. Sudah memenuhi semua syarat, tetap saja tidak bisa dapat vaksin. WNI tinggal bangun pagi dan pergi ke puskesmas! Gampang! Malah banyak orang sibuk mencari alasan untuk komplain.

Bersyukur kalau lahir sebagai WNI dan dapat kemudahan untuk tinggal di negara ini yang penuh dengan rahmat Allah ini. Yang membuat Indonesia "miskin" BUKAN karena Allah halangi rezeki yang luas di sini, tapi karena terlalu banyak orang yang mengaku Muslim cuek saja terhadap saudaranya, dan gunakan setiap kesempatan utk mencuri uang rakyat. Tapi banyak orang miskin hampir pingsan karena begitu terpesona kalau ketika bertemu orang elite yang "kaya", lalu minta selfie. Mereka tidak berani minta tunjangan bulanan bagi anak yatim dan dhuafa, sekolah gratis, pengobatan gratis, dan kota2 yang tertib, indah, dan makmur seperti di Singapura. Berani minta selfie saja, lalu bersyukur bisa dekat dengan "orang kaya" untuk beberapa detik, tanpa peduli kekayaannya berasal dari mana…

Bukan Allah yang merugikan umat Islam di sini, tapi umat Islam sendiri yang belum bersatu untuk bangun negara yang kuat dan sejahtera. Bukan Allah yang memaksa anak kampung hidup dalam kemiskinan terus, tapi orang kampung sendiri yang tidak mencari ilmu seluas mungkin dan bersatu untuk bangun usaha yang berkualitas di setiap kampung. Habiskan Rp 1.530 triliun per tahun untuk rokok selalu SIAP. Tapi habiskan Rp 1.530 triliun per tahun untuk beli buku dan cerdaskan anaknya tidak mau. Jangan salahkan Allah.

11. Sesungguhnya Allah tidak merubah keadaan suatu kaum sehingga mereka merubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri. (QS. Ar-Ra’d 13:11)

Orang bule di sini berjuang terus untuk dapat vaksin karena berharap sehat. Sedangkan banyak Muslim malas pakai masker, tidak mau jaga jarak, lebih malas lagi mencari vaksin, dan anggap kesehatan bagian dari takdir, jadi "terserah Allah saja deh" dan tidak perlu berpikir atau berusaha. Sikap "malas berusaha" ini merupakan penyakit batin bagi banyak Muslim. Jadi umat Islam yang harus semangat untuk BERUBAH.

Pandemi Corona membuktikan bahwa banyak Muslim yang miskin tidak bisa bertahan hidup tanpa bantuan saudaranya yang mampu. Minimal kita beli barang yang mereka jual. Lebih baik kalau kita juga peduli pada pendidikan bagi anak mereka, karena anak itu adalah saudara kita juga! Kalau ada yang katakan, "Indonesia tidak bisa setara Singapura!" tanya saja kepadanya: "Allah Maha Kuasa, atau Maha Terbatas?" Kita bisa bangun negara yang melebihi semua negara yang lain di dunia. KALAU kita semangat untuk bangun, bersatu, dan berubah. Allah selalu menunggu. Kapan kita akan sadar dan semangat untuk mencari rahmat-Nya sebanyak mungkin?
-Gene Netto

How I Got Vaccinated Against COVID-19 in Indonesia
https://indonesiaexpat.id

19 May, 2021

Menghina Palestina, Apa Harus Ditangkap, Diancam Penjara, Dan Dikeluarkan Dari Sekolah?

Dunia sekarang sudah berbeda. Kalau dulu, semua orang bisa punya pendapat buruk, tapi kita tidak akan bisa tahu. Apa yang diucapkan di kamar, warung, pinggir jalan dll. mungkin hanya diketahui beberapa orang saja. Dan tidak ada yang terjadi selain beberapa orang menjadi kesal, dan bahas "kurang ajarnya" pelaku itu. Sekarang beda. Puluhan juta anak dan seratus juta dewasa punya HP dan medsos. Setiap hari, mereka bisa merekam atau ketik sebuah pendapat dan sebarkan.

Mungkin yang paling parah adalah Twitter, tapi sekarang TikTok sama. Semua komentar dan pemikiran jelek bisa disebarkan langsung kepada ratusan juta atau milyaran orang (dalam bahasa Inggris). Yang menjadi masalah adalah kemampuan setiap orang untuk menahan diri dan tidak sebarkan pendapat tersebut. Seringkali anak yang ditangkap mengaku "iseng saja", tapi diancam dengan beberapa tahun penjara.

Hak bicara bebas kurang dipahami di sini karena kebanyakan orang belum merasakan manfaatnya. Memang ada komentar buruk di dunia ini, dan kita bisa menjadi sakit hati. Tapi fungsi utama polisi, pengadilan, dan penjara seharusnya untuk MELINDUNGI kita dari pembunuh, pemerkosa, perampok dan orang2 lain yang berbahaya, bukan untuk melindungi perasaan hati kita dari anak remaja yang membuat komentar buruk.

Sayangnya, rakyat Indonesia tidak rasakan nikmatnya tinggal di sebuah negara di mana semua orang berhak keluarkan pendapat sendiri TANPA harus takut masuk penjara. Jadi di sini, setiap kali mau bicara, kebanyakan orang sudah terbiasa sensor diri sendiri sebelum bertindak. Semoga suatu hari Indonesia bisa berubah, dan polisi tidak disuruh tangkap anak kecil yang punya pendapat buruk, dan masyarakat dididik sejak sekolah untuk biarkan orang lain punya pendapat yang berbeda, termasuk yang buruk, dan kita dibiasakan menahan diri dan abaikan saja.

Sebuah video TikTok yang dibuat oleh anak sekolah yang punya ratusan follower tidak perlu menjadi berita nasional berhari-hari. Tidak perlu sidang untuk anak remaja yang panggil ahli bahasa dan ahli agama untuk jelaskan pelanggarannya. Rakyat perlu minta pemerintah mengubah hukum negara, agar ada kebebasan bicara yang luas (yang sudah tertulis dalam UUD 45), dan penjara tidak menjadi solusi bagi pemuda yang punya pendapat buruk.
-Gene Netto

HL alias Ucok (23) di Lombok Barat : Cleaning Service Mengaku Iseng Bikin Video Tiktok Isinya Menghina Palestina, Kini Dia Jadi Tersangka
https://www.tribunnews.com

MS di Bengkulu Tengah : Siswi SMA yang Hina Palestina di Medsos Dikeluarkan dari Sekolah
https://nasional.okezone.com

Pakar Hukum Sebut Menghina Palestina Bisa Dijerat Pidana
https://www.wartaekonomi.co.id

07 March, 2021

Siapa Yang Mau Beli?

Kemarin saya mampir ke toko swalayan sebelum pulang. Yang dicari hanya satu: Brokoli. Lalu dapatnya seperti ini. Bukan untuk pertama kali, karena sudah sering lihat sayuran dan buah yang busuk dan basi, ayam yang berwarna kuning atau hijau yang baunya membuat saya ingin muntah, udang atau cumi yang bau, dan sebagainya. Tapi semuanya masih dijual saja. Siapa yang mau beli?

Di negara maju, di toko swalayan, terlihat buah, sayur dan daging yang bersih, segar, dan layak dijual. Di sini, seakan-akan staf toko dilarang buang apa saja, walaupun sudah jelas busuk. Dibiarkan di situ berhari-hari, agar disaksikan oleh masyarakat dulu. Buktinya pemilik toko itu tidak peduli pada konsumen. Mungkin karena di Indonesia konsep "pelayanan" belum umum, banyak orang terima saja, dan abaikan, atau tetap saja beli. Apa boleh buat? Hanya ada itu. Jangan banyak berharap. Kalau protes percuma karena tidak akan ada yang berubah!

Ini salah satu perbedaan yang paling terasa antara Indonesia dan negara maju. Di negara maju, rakyat merasa punya hak, dan menuntut haknya. Di Indonesia, rakyat merasa tidak berdaya, tidak berhak, tidak berani menuntut haknya, dan tetap kasih uangnya kepada orang yang tidak memberikan pelayanan. Merdeka?
-Gene Netto



06 March, 2021

Tugasnya Siapa Melindungi Anak Indonesia?

[Komentar]: Bukan tugas rakyat yang harus peduli. Pemerintah yang harus sadar. Tidak usah diimbau dimohon dan macam2 pada rakyat, kasihan tidak bisa apa2. Penjahatnya sudah keterlaluan sadis dan ganas.

[Gene]: Pemerintah di negara demokrasi adalah cermin dari rakyat. Ketika rakyat diam dan tidak peduli dan tidak protes, pemerintah juga bisa cuek, karena tidak ada ruginya.
Tidak pernah ada berita ttg seorang ibu rumah tangga yg bertemu presiden, lalu bertanya ttg apa yang akan presiden lakukan utk melindungi 80 juta anak Indonesia dari pemerkosaan dan sodomi. Hanya ada berita ribuan ibu rumah tangga ketemu presiden, lalu sangat gembira seperti anak kecil yang ketemu artis, minta selfie, dan pulang ke rumah untuk ceritakan kepada semua teman sudah dapat selfie sama pejabat.

Masa depan 80 juta anak Indonesia? Cuek saja! Yang penting sudah selfie. Tidak usah minta kepedulian, pelayanan, perhatian, atau tanggung jawab dari pejabat tinggi. Cukup selfie saja!!  Kalau rakyat tidak berubah, pemerintah tidak akan berubah.

Bagaimana kalau 1 juta ibu dan bapak begitu peduli pada masalah kekerasan terhadap semua anak Indonesia, sehingga setiap hari mereka selalu bertanya, di semua tempat, dan protes kepada semua wartawan, dan demo, dan menulis surat, dan masuk tivi dan radio, dan bahas perkara ini di semua ranah publik sehingga menjadi topik nomor satu di seluruh negara, setiap hari, sepanjang tahun...?

Masa semua pejabat bisa abaikan tuntutan yang begitu besar dan luas? Tidak akan bisa. Tapi sekarang mereka bisa cuek, karena 100 juta orang tua hanya mau memikirkan anaknya sendiri, dan cuek saja kalau anak tetangga diperkosa, disodomi, dianiaya, atau dibunuh. Hampir semua orang menunggu anak sendiri mengalami masalah dulu, baru mulai peduli (sedikit) karena terpaksa. Jadi bukan pemerintah yang salah karena tidak peduli, tapi rakyat yang salah karena tidak pernah ada usaha membuat pemerintah peduli.
-Gene Netto

18 February, 2021

Kenapa Gene Netto Mau Tinggal Di Indonesia?

Assalamu’alaikum wr.wb. Banyak orang bingung kenapa saya mau tinggal di sini, daripada hidup secara nyaman di luar negeri. Terasa ada banyak "kebetulan" yang mendorong saya untuk tinggal di sini, jadi lebih masuk akal kalau merupakan Kehendak Allah. Saya lahir di Selandia Baru, dan setelah SMA, orang tua mau pindah ke Australia. Awalnya, saya tidak mau ikut tapi niat saya berubah, dan di sana berubah lagi dan ingin coba kuliah. Saya pilih fakultas psikologi anak tapi sulit masuk, jadi dapat tawaran Hubungan Internasional. Saya ambil fokus terhadap Indonesia (dari pilihan Cina, Jepang, Korea, dan Indonesia), cepat menjadi lancar dalam bahasa Indonesia, dan dapat nilai tinggi. Saya dapat 2 beasiswa utk kuliah di sini, di Atma Jaya dan di UI, lalu menjadi penasaran terhadap Islam karena semua teman saya Muslim. Sebelumnya saya sudah ateis dari usia 10 tahun, karena yakin semua agama tidak logis.

Saya diberitahu ttg Shalat Tawarih dari Masjidil Haram di bulan puasa. Saya nonton sendirian jam 2 pagi, setiap hari, selama bulan puasa itu, sambil baca teks terjemahan (ayat2 Al Quran). Saya kaget karena belum pernah lihat kegiatan manusia yang setara. Saya mulai pelajari Islam dari buku dan ceramah agama di tivi. Setelah saya yakin bahwa Islam adalah agama satu-satunya yang logis di dunia, akhirnya saya merasa "terpaksa" masuk Islam (karena tidak bisa menolak logika dalam ajaran Islam).

Jadi ada banyak "kebetulan" dan hal yang terjadi tanpa perencanaan yang bawa saya ke Indonesia, dan bantu saya masuk Islam. Dalam ceramah, saya jelaskan Islam dari sisi logika, dan sering dapat komentar dari jemaah bahwa mereka dapat ajaran yang unik dan sangat bermanfaat. Jadi dari pengalaman ceramah dan menulis, saya merasa bisa bantu banyak Muslim dapat keimanan yang kuat. Dari diskusi dengan saya, orang yang sudah murtad biasanya kembali ke Islam, dan orang yang tidak shalat 30 tahun mulai shalat 5 waktu lagi.

Saya merenung ttg masa depan umat Islam dan Indonesia. Saya yakin kemajuan di sini butuh perubahan sistem pendidikan, jadi saya mulai merancang program pelatihan guru nasional yg gratis. Tapi sulit utk dapat dukungan, dan ketika mau tunda rencana itu dan kerja saja, juga sulit dapat pekerjaan baru. Berkali-kali saya cari bantuan dana, tidak dapat, lamar kerja, dan juga tidak dapat. Saya memutuskan utk pindah negara. Saya shalat istikharah dll., dan ketika berniat pergi, selalu muncul suatu harapan baru, atau halangan, yang "mendorong" saya untuk tetap di sini.

Saya punya cita2 Indonesia menjadi lebih kuat dari Amerika, teknologinya lebih maju dari Jepang, lebih teratur dari Singapura, sistem pendidikan lebih maju dari Finlandia, jaminan kesehatan dan sosial lebih bagus dari Inggris, hukum ditegakkan, dan ada keadilan, kesejahteraan, dan kerukunan yang nyata bagi semua orang di sini. Langkah pertama adalah membangun kesadaran. Suatu "penyakit" hanya bisa diobati setelah disadari dan ada niat untuk mengobatinya. Tetapi banyak Muslim ingin dipuji terus, agar merasa bahagia dan puas sebagai "kaum yang benar". Di saat yg sama, anak yatim dan dhuafa lapar, miskin, dan tidak punya harapan. Dan masyarakat penuh dengan kriminalitas tinggi, kekerasan terhadap anak, dan keributan antara sesama Muslim.

Segala sesuatu yang dibutuhkan untuk membangun negara yang kuat dan sejahtera sudah ada di sini. Sumber daya alam, sumber daya manusia, tanah yang subur, laut yang luas, keimanan, ketakwaan, dan milyaran malaikat yang siap mendoakan kita, kalau kita bersatu. Kita sendiri yang belum mau bertindak. Allah sudah ciptakan umat Islam di Indonesia dalam kondisi "siap saji" untuk menjadi pemimpin dunia. Tinggal kita kembangkan semua yang sudah Allah sediakan bagi kita.

Saya yakin umat Islam di Indonesia bisa berubah, bangkit, bersatu, dan menjadi pemimpin dunia. Tapi banyak Muslim belum mau hadapi masalah yg nyata. Kita harus tafsirkan sebuah ayat: "Allah tidak akan mengubah [kondisi umat Islam di Indonesia] sehingga [umat Islam di Indonesia] mengubah apa yang ada pada dirinya sendiri!" Semoga anda bisa memahami kenapa saya semangat untuk tinggal di sini. Dan insya Allah semua harapan saya bagi umat Islam bisa terwujud dalam waktu yang dekat.
Wassalamu’alaikum wr.wb.
Gene Netto

[Bab Pertama dari buku saya, "Mencari Tuhan Menemukan Allah"]
Tentang Saya: Bagaimana Saya Bisa Menjadi Muslim
https://genenetto.blogspot.com/2006/04/saya.html

17 February, 2021

Jokowi: Kalau UU ITE Tak Bisa Beri Keadilan, Saya Minta DPR Revisi

Setuju! Tapi mungkin lebih baik ada penghapusan, bukan revisi. Di UU 45 ada pasal yang berikan hak bicara bebas kepada rakyat. Kenapa tidak menjadi landasan hukum yang paling kuat? Lalu hanya perlu pelatihan baru bagi polisi, jaksa, dan hakim agar tidak ada lagi yang bisa dilaporkan dgn UU ITE, atau pencemaran nama baik, atau penistaan agama. Pemerintah bisa berikan kebebasan kepada rakyat, lalu membuat batas yang jelas, yang sudah terbukti manfaatnya di banyak negara.

Contohnya: Kalau ajak orang melakukan kekerasan, ilegal. Tapi kalau sebatas bilang "membenci" sesuatu, silahkan saja. Hak pribadi. Dan kalau menjadi berita, rakyat juga punya hak untuk menegur, dan boleh boikot usaha orang itu, dsb. Dan pasal pencemaran nama baik perlu bukti yang sangat kuat, seperti kerugian yang jelas (bisnisnya bangkrut). Tidak cukup perasaan "sakit hati" atau malu di depan umum. Selain itu, bebas berpendapat. Dan sekaligus rakyat dididik untuk berdiskusi dan berdebat dengan cara terbuka, untuk menerima pendapat yang berbeda yang tidak disenangi. Mudah sekali, dan bisa dikembangkan di sini dengan cepat.

Kondisi ini belum umum di Indonesia karena satu sebab saja: Peninggalan sistem Orde Baru, yang kembangkan pola pikir "militer", dan masih berlaku di banyak sekolah, kampus, organisasi, dan keluarga. Guru selalu benar, jangan berani berbeda pendapat, "diam dan taat" adalah sikap terbaik. Kata "guru" bisa diganti dengan siapa saja yang berkuasa: Pemerintah, pemda, pejabat, ketua, atasan, bapak, ustadz, dll. Diam dan taat, jangan berani melawan, walaupun dia salah. Yang berkuasa selalu benar.

Tapi tidak harus begitu. Rakyat bisa dididik untuk membuka pikirannya, mencari wawasan, berdiskusi secara bebas, menerima pendapat yang tidak disenangi, dan insya Allah umat Islam dan bangsa Indonesia akan bisa maju dengan cepat. Kenapa? Karena pola pikir itu adalah pola pikir dewasa yang dimiliki kebanyakan dewasa di seluruh dunia dan terbukti membawa kemajuan karena semua pendapat jadi ketahuan oleh semua orang, jadi kita bisa saring sendiri dan berpikir secara luas. Kepercayaan pada sistem demokrasi dibangun di atas hak berbeda pendapat. Ketika perbedaan pendapat, kritikan, dan bahkan penghinaan tidak boleh, maka hasilnya adalah negara diktator.
-Gene Netto

Jokowi: Kalau UU ITE Tak Bisa Beri Keadilan, Saya Minta DPR Revisi
https://news.detik.com

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...