Assalamu'alaikum
wr.wb., Berikut ini adalah nasehat bagi pezina yang mau bertaubat. Coba
direnungkan, dan berusaha sekuat mungkin untuk memperbaiki diri. Allah akan
hapus dosa masa lalu bagi orang yang bertaubat. Semua tergantung usaha anda
sendiri.
1.
Menghindari Lingkungan Lama.
Berusaha
untuk menghindari orang dan lingkungan yg dulu sering terkait dgn perzinaan. Berusaha
untuk tidak ketemu lagi dengan orang2 yang ajak anda berzina. Kalau masih satu
kota, hindari tempat di mana sering bertemu sebelumnya (misalnya di kafe atau
organisasi). Kalau satu kantor, coba cari pekerjaan di tempat lain, kalau
memungkinkan.
2. Sembunyikan
Latar Belakang
Yang anda
lakukan dulu itu namanya “aib”, atau perbuatan buruk. Kalau Allah masih
menutupi aib kita, maka kita tidak boleh ceritakan kepada orang lain. Jadi hal2
buruk yang dilakukan dulu harus dirahasiakan (dengan harapan tidak pernah terjadi
lagi).
3. Pengaruh
Pengaruh yang
terbesar kepada anda apa? Misalnya nonton film porno. Kalau begitu, koleksi
film porno harus dibuang. Dirusak supaya orang lain tidak bisa pakai. Kalau
DVD, bisa dipatahkan. Kl digital, bisa dihapus. Kalau simpan link ke situs2
porno, harus dihapus. Kalau (misalnya) selalu ke kafe, melihat perempuan dan
menjadi terangsang, maka lokasi itu harus dihindari.
4. Belajar Menahan
Nafsu
Anda harus
belajar untuk menahan nafsu dengan berbagai cara. Pertama dengan berdoa. Mohon dalam
bahasa Indonesia agar Allah bantu anda menahan hawa nafsu dan menghindari semua
perbuatan buruk. Kedua, dengan puasa sunnah. Dilakukan sebanyak mungkin. Di
bulan puasa kalau bisa menahan dan tidak melakukan perzinaan, maka itu
membuktikan anda BISA menahan diri. Jadi puasa harus diusahakan lebih sering. Ketiga,
banyak olahraga. Bisa lari, bersepeda, dll. Kalau habiskan tenaga dengan
olahraga, insya Allah nafsu jadi padam juga.
5. Kurangi Masturbasi
Sebanyak Mungkin.
Kalau sudah
terbiasa nonton film porno dan masturbasi, lalu cari kesempatan untuk berzina
(karena belum puas) maka semua hal itu perlu dihindari. Setiap kali ingin masturbasi,
coba ambil wudhu, duduk di sejadah dan berdzikir. Bayangkan perjuangan Nabi
Muhammad SAW yang mengalami banyak kesulitan agar kita bisa menjadi umatnya,
dapat Al Qur'an dan diselamatkan. Baca Al Qur'an dalam bahasa Arab kl bisa.
Kalau belum lancar, baca terjemahan, sebanyak mungkin. Jadikan itu hobi anda
dan yakinlah bahwa anda bisa memperbaiki diri.
6. Rajin Ikut
Pengajian
Cari
pengajian dekat rumah, dan menjadi rajin mengikutinya. Sebanyak mungkin. Kalau
bisa, dihadiri 2-3 kali per minggu. Kalau anda ikut pengajian, para malaikat
akan ikut mendoakan anda, dan Insya Allah lingkungan itu akan bantu anda
menahan diri dari perbuatan buruk. Cari teman baru di pengajian itu, yang bisa ajak
anda lakukan kebaikan, dan hindari perbuatan buruk.
7. Rajin Melakukan
Shalat Taubat dan Istighfar.
Jangan tanya
"berapa kali?" Tidak ada batasnya. Lakukan shalat taubat dan istighfar
terus-terusan, setiap hari, dan berdoa kepada Allah utk bantu anda menahan
diri. Yakin bahwa anda bisa. Selama bulan puasa anda bisa berhenti makan dan
minum. Jadi anda bisa menahan diri. Bisa menahan diri dari perzinaan juga. Itu adalah
sebuah pilihan. Anda selalu memilih untuk pergi ke tempat di mana anda bisa
berzina. Sudah diniatkan. Niat itu yang harus diganti dengan niat melakukan
ibadah dan perbuatan baik.
Coba
dijalankan semua saran ini dulu. Dan ingat bahwa Allah lebih menyukai orang
yang bertaubat daripada orang yang tidak pernah berdosa. Allah akan selalu
memberikan petunjuk kepada anda agar anda bisa sadar dan berubah. Selama masih
hidup, ada kesempatan untuk bertaubat. Bagaimana kl ini hari terakhir anda di
bumi, dan belum bertaubat? Jangan sia-siakan kesempatan ini untuk memperbaiki
diri. Dan kalau dilakukan dengan sungguh2, Allah akan hapus dosa yang lalu itu
seakan-akan tidak pernah terjadi.
Yang terjadi
di masa lalu harus bisa ditinggalkan, dan anda harus fokus ke masa depan yang
lebih baik. Semoga bermanfaat.
Wassalamu'alaikum
wr.wb.,
Gene Netto
No comments:
Post a Comment