Labels

alam (8) amal (100) anak (293) anak yatim (118) bilingual (22) bisnis dan pelayanan (6) budaya (7) dakwah (84) dhuafa (18) for fun (12) Gene (218) guru (57) hadiths (10) halal-haram (24) Hoax dan Rekayasa (34) hukum (68) hukum islam (53) indonesia (564) islam (546) jakarta (34) kekerasan terhadap anak (351) kesehatan (96) Kisah Dakwah (10) Kisah Sedekah (11) konsultasi (11) kontroversi (5) korupsi (27) KPK (16) Kristen (14) lingkungan (19) mohon bantuan (40) muallaf (48) my books (2) orang tua (7) palestina (34) pemerintah (136) Pemilu 2009 (63) pendidikan (497) pengumuman (27) perang (10) perbandingan agama (11) pernikahan (10) pesantren (32) politik (127) Politik Indonesia (53) Progam Sosial (60) puasa (38) renungan (171) Sejarah (5) sekolah (74) shalat (7) sosial (321) tanya-jawab (15) taubat (6) umum (13) Virus Corona (24)

15 February, 2018

Apa Yang Dilakukan Gene Netto di Indonesia?

Kadang ada yang mengatakan bahwa saya hanya “angkat masalah” terus, dan tidak melakukan tindakan positif. Saya mau jelaskan sebagian dari hal-hal yg pernah saya lakukan sejak 1995 untuk memajukan Indonesia. (Ini bukan untuk pamer, tapi untuk menjelaskan saja).

Selama 15 tahun, saya mengajar bahasa Inggris di Jakarta. Murid saya lebih dari 10.000 orang. Saya memberikan pembinaan dan pelatihan guru dan siswa di berbagai tempat selama 20 tahun, tanpa tarif. Saya sudah menolong ribuan orang dengan berikan konsultasi gratis, tentang Islam, muallaf, pendidikan, psikologi anak, parenting, pernikahan, masalah pribadi, business development, dsb. Setiap hari ada permintaan konsultasi yg baru, semuanya dijawab.

Saya sudah ceramah di ratusan masjid, kantor dan pengajian, tanpa tarif. Saya pernah berikan ceramah Maulid Nabi di Masjid Istiqlal di depan Menteri Agama. Saya bahas masalah2 umat Islam yang perlu diperbaiki. Saya sudah berikan ceramah motivasi kepada ribuan siswa, anak yatim, orang miskin, dan juga dewasa, agar mereka semangat berjuang, walaupun miskin. Saya sering nasehati anak dan dewasa yg tidak shalat. Orang yg tidak shalat 30 tahun bisa langsung mulai shalat lagi setelah 1 kali diskusi. Saya juga bantu orang yg mau murtad agar tetap dalam Islam.
Saya sering mencari bantuan dana untuk anak yatim, anak cacat, pengobatan, baksos, pesantren, jompo, dll. Dari itu, saya sudah bantu puluhan ribu orang di berbagai wilayah. Dalam 3 tahun terakhir, saya telah kumpulkan dan salurkan lebih dari 1,5 milyar rupiah, tanpa dipotong untuk diri sendiri.

Saya pernah berusaha mendirikan lembaga utk menolong ribuan muallaf yg baru setiap tahun. Awalnya, Kementerian Agama mendukung, tapi mereka tarik dukungannya setelah kami menyatakan sikap “anti-korupsi”. Dana milyaran rupiah yg ditawarkan tidak mau disalurkan ke kami. Teman2 saya patah hati, dan program itu dibubarkan.

Dengan teman2 dokter, saya sudah membuat program pengobatan skabies (kudis) yg sudah berhasil di beberapa panti dan pesantren. Skabies adalah penyakit kulit gatal yg disebabkan oleh parasit, juga timbulkan infeksi lain, dan rawan di asrama anak. Saya ingin membuat sebuah Program Pengobatan Skabies Nasional agar bisa diberantas.

Saya pernah berusaha dapat “Menteri Urusan Anak” yg bisa menjadi advokat untuk 80 juta anak. Presiden SBY setuju, tapi jumlah menteri terlalu banyak. Jadi, nama “Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan” diubah pada tahun 2009 menjadi “Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak”. Saya dapat perubahan nama, tapi tugas menteri itu utk menjadi advokat anak belum sesuai rencana saya.

Ada berita ttg 12 ribu pedofil Australia yg masuk Bali setiap tahun. Saya berusaha membuat daftar cekal agar mereka diblokir di imigrasi, seperti teroris. Saya hubungkan Imigrasi Indonesia, polisi dan imigrasi Australia, dan ajak mereka kerja sama. Saya hubungi kedutaan yg lain, agar program itu bisa dipakai di ASEAN. Akhirnya saya berhenti, karena semua pihak bersikap pasif dan saya tidak bisa lanjutkan sendirian tanpa dukungan.

Saya pernah usulkan agar dibentuk suatu Forum Diskusi Nasional, untuk mengatasi masalah kekerasan terhadap anak, yang kumpulkan pakar pendidikan, agama, budaya, psikologi, dll. untuk mencari solusi. Saya hubungi berbagai ahli dan ajak mereka bersatu. Akhirnya saya berhenti, karena semua pihak bersikap pasif dan saya tidak bisa lanjutkan sendirian tanpa dukungan.

Setelah 20 tahun di Indonesia, saya hanya memiliki komputer, HP, pakaian dan buku. Tidak ada rumah, deposito, tanah, emas, saham, mobil atau motor. Selama 15 tahun kerja fulltime sebagai guru, gaji saya habis setiap bulan, karena sisa gaji diberikan kepada ratusan anak yatim dan dhuafa. Setiap bulan ada orang Indonesia yang minta tolong, jadi saya menolongnya.

Indonesia bisa menjadi negara maju dan pemimpin dunia. Tapi rakyat harus bersatu. Saya membahas masalah serius, agar jelas apa yg perlu kita perbaiki. Saya juga berusaha dan bertindak sendiri, sebanyak mungkin, dengan niat memajukan umat Islam dan bangsa Indonesia. Tetapi setiap minggu ada orang Indonesia yang menghinakan saya, dan suruh saya diam. Semoga rakyat Indonesia mau bangun dari dunia mimpi dan bersatu, agar Indonesia bisa menjadi negara yg kuat dan sejahtera. Amin.
Wassalam, -Gene Netto

1 comment:

  1. Semoga Allah selalu memberkahimu, Semoga Allah selalu memudahkan urusanmu..

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...