Labels

alam (8) amal (100) anak (293) anak yatim (118) bilingual (22) bisnis dan pelayanan (6) budaya (7) dakwah (84) dhuafa (18) for fun (12) Gene (218) guru (57) hadiths (10) halal-haram (24) Hoax dan Rekayasa (34) hukum (68) hukum islam (53) indonesia (564) islam (546) jakarta (34) kekerasan terhadap anak (351) kesehatan (96) Kisah Dakwah (10) Kisah Sedekah (11) konsultasi (11) kontroversi (5) korupsi (27) KPK (16) Kristen (14) lingkungan (19) mohon bantuan (40) muallaf (48) my books (2) orang tua (7) palestina (34) pemerintah (136) Pemilu 2009 (63) pendidikan (497) pengumuman (27) perang (10) perbandingan agama (11) pernikahan (10) pesantren (32) politik (127) Politik Indonesia (53) Progam Sosial (60) puasa (38) renungan (171) Sejarah (5) sekolah (74) shalat (7) sosial (321) tanya-jawab (15) taubat (6) umum (13) Virus Corona (24)

13 September, 2017

Anak Merokok, Kenapa Kita Heran?



Kemarin saya baca berita ini ttg video viral anak isap rokok elektrik. Saya dapat video viral itu di YouTube. Tapi ada kejutan lain. YouTube penuh dengan video2 lain, anak2 Indonesia merokok dgn rokok elektrik, atau rokok biasa. Dengan kata kunci anak rokok atau anak vape, banyak sekali video keluar. Video viral yang dibahas Menteri hanya satu saja. Banyak sekali anak hanya meniru orang dewasa di sekitarnya, jadi seharusnya kita tidak heran.

Dan ketika tivi dan jalan PENUH dgn iklan rokok, dengan izin dan doa restu pemerintah, seharusnya kita tidak kaget kalau anak tertarik pada rokok. Diajarkan ttg rokok setiap hari! Pemerintah hanya bisa lebih aktif mendorong anak mulai rokok kalau kelas belajar merokok masuk kurikulum. Tanpa tindakan itu, semua cara lain yang mempermudah anak menjadi tertarik pada rokok sudah didukung oleh pemerintah. Larangan nyaris tidak ada terhadap industri rokok di sini.

Selama anggota DPR siap bersabahat dgn industri rokok, dan pemerintah senang dgn banyaknya uang dari pajak rokok, anak Indonesia akan menjadi perokok terus! Seharusnya fungsi pemerintah adalah untuk melindungi dan menjaga kesejahteraan rakyat. Sayangnya, di sini anak Indonesia dikorbankan oleh banyak pejabat, asal pejabat dan pemerintah rasakan nikmatnya kekayaan…
-Gene Netto

Tren Rokok Elektrik Merambah Anak-anak, Menkes: Paru-paru Bisa Rusak Selasa 12 September 2017, Aditya Fajar Indrawan - detikNews
Jakarta - Menteri Kesehatan Nila F Moeloek menyangkan video viral di media massa yang memperlihatkan anak-anak di bawah umur yang dengan bangganya mengisap rokok elektrik. Hal ini dinilai membuat angka anak merokok terus meningkat.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...